DEFINISI CANTIK:
Bagi Nico, wanita cantik adalah mereka yang bisa membawa diri secara positif.
Jadi ceritanya saya sudah mengidolakan Nicholas Saputra sejak saya SD, sejak film Ada Apa dengan Cinta keluar.Ya, film itu memang fenomenal. Berita apapun yang berhubungan dengan Nico akan saya cari dan saya simpan. Tapi sekarang entah ada dimana. Sampai suatu saat saya menemukan pernyataan Nico tentang definisi cantik di salah satu koran (sampai sekarang guntingan koran pernyataan itu masih tertempel rapi di kaca kamar saya). Saat itu saya masih SMP dan belum bisa paham apa arti dari kata-kata tersebut. Setiap hari saya membacanya hingga tertanam di pikiran. Tapi tetap saja saya belum paham apa artinya. Kenapa pembawaan diri? Bagaimana bisa? Hingga seiring waktu pertumbuhan dan pedewasaan saya mulai tahu apa arti kata-kata itu.
Oke, akan saya bantu memahaminya. Pernah tahu anak yang di bully teman-temannya di sekolah atau kelas? Setiap orang yang pernah sekolah pasti tahu akan ada satu-dua anak yang di bully di sekolah atau di kelas. Biasanya dia yang pendiam, kurang bisa bergaul, pasrah, agak aneh (biasanya freaky nerd) atau yang dianggap kurang cantik/ganteng akan dijadikan ajang olok-olokan teman-temannya. Tapi sebenarnya jika diamati lebih dalam, bukan kurang cantik/ganteng secara fisik yang jadi masalah, tapi lebih karena mereka tidak bisa bergaul dan membawa diri saat bersama teman-teman. Saya perhatikan, banyak teman saya yang (maaf) tidak secantik/seganteng teman saya yang di bully, tapi mereka bisa bergaul dengan bebas, punya banyak teman dan bahkan jadi salah satu teman terasik sepanjang tahun. Kenapa coba? Karena mereka bisa membawa diri mereka secara positif, mereka tidak membuat diri mereka berpikir bahwa mereka tidak cantik/tidak ganteng, mereka punya mindset yang positif. Lalu secara tidak sadar aura mereka terpancar, tidak ada satupun teman yang menganggap mereka tidak cantik/tidak ganteng dan akhirnya tidak ada satupun yang berani mem-bully mereka.
Jadi, sebenarnya orang lain akan menganggap kita cantik/ganteng dari pembawaan diri kita. Sekarang, tidak perlu namanya operasi plastik atau sulam bibir untuk mempercantik diri. Cukup memperbaiki cara pandang akan diri kita dan lebih menghargai diri sendiri maka akan muncul kecantikan-kecantikan alami yang beragam dan jika disatukan akan menjadi harmoni yang indah. Itu lho kalau lihat foto-foto advertisement yang memajang perempuan-perempuan cantik dari berbagai warna kulit, terlihat harmoni sekali. Tidak harus sama. Tidak harus semua putih atau mancung untuk jadi cantik. Everyone has their own beauty. Lebih ngeri kalau semua orang jadi sama. Coba lihat finalis Miss Korea yang berwajah sama. One of my eerie moments when I looked that picture. They don't seem like human.
Nah itu interpretasi saya akan pernyataan Nicholas Saputra. Silahkan jika mempunyai interpretasi masing-masing. One thing for sure, stay positive, stay beauty! :-)
"Like confidence, beauty is a mindset!" a friend of mine